Pemberdayaan Kelompok Tani Pala dalam Usaha Pesemaian Tanaman Pala di Desa Kasimbar Barat

Article History

Submited : September 13, 2021
Published : September 13, 2021

Tanaman pala di Indonesia sebagian besar adalah warisan dari generasi sebelumnya yang telah berumur puluhan tahun. Fakta menunjukan bahwa usaha tani budidaya tanaman pala dilapangan masih banyak ditemukan kelemahan, karena beragamnya bibit yang dikembangkan dan produksinya juga bervariasi.

Permasalahan utama yang dihadapi petani adalah terbatasnya pengetahuan dan keterampilan dalam teknologi pesemaian benih pala. Kegiatan ini  dilaksanakan pada Desa Kasimbar Barat, Kecamatan Ampibabo, Kabupaten Parigi Mautong dengan tujuan meningkatkan pengetahuan dan keterampilan petani pala dalam teknologi pesemaian, serta menjadikan Kelompok Tani Pala Mekar sebagai kelompok percontohan penangkar benih pala dalam menghasilkan benih pala bersertifikat.

Dalam mencapai tujuan dan target tersebut adalah metode penyuluhan, pelatihan dan pendampingan tentang teknologi budidaya pesemaian benih. Pelatihan menggunakan metode ceramah dengan transfer teknologi untuk memberikan pemahaman yang lengkap tentang tumbuh cara memilih benih, perlakuan benih sebelum tanam dan cara pesemaian yang baik untuk mendapatkan bibit yang tumbuh seragam dan berkualitas. Pendampingan secara periodik dilakukan untuk memantau penguasaan teknologi yang telah diberikan.

Adrianton, A., Tantu, R., Yusran, Y., & Rauf, R. A. (2021). Pemberdayaan Kelompok Tani Pala dalam Usaha Pesemaian Tanaman Pala di Desa Kasimbar Barat. MOSINTUVU: Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat, 2(1), 8 - 13. https://doi.org/10.22487/monsituvu.v2i1.1005
Fulltext