Pengaruh Konsentrasi Ekstrak Kasar Daun Paitan (Tithonia diversifolia)Terhadap Kepadatan Populasi, Intensitas Serangan Spodoptera exigua Hubner (Lepidoptera : Noctuidae) Dan Produksi Bawang Merah

Article History

Submited : June 29, 2020
Published : June 28, 2019

Pengendalian yang efektif dan ramah terhadap lingkungan misalnya pemanfaatan pestisida alami yaitu daun paitan (Tithonia diversifolia). Salah satu hama yang sering ditemukan pada tanaman bawang merah yakni Spodoptera exigua Hubner. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan konsentrasi ekstrak kasar daun paitan (Tithonia diversifolia) yang terbaik dalam mengendalikan hama Spodoptera exigua Hubner. Penelitian ini bertempat di Desa Oloboju, Kabupaten Sigi Provinsi Sulawesi Tengah dan dilaksanakan dari Bulan Mei hingga Juli 2017. Metode penelitian menggunakan rancangan acak kelompok (RAK), dengan 6 perlakuan yaitu 0 (tanpa perlakuan), 2,5 g/1 liter air, 5 g/1 liter air, 7,5 g/1 liter air, 10 g/1 liter air, dan 12,5 g/1 liter air dan diulang sebanyak 3 kali. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jumlah kepadatan populasi, intensitas serangan larvaS. exigua, dan produksi bawang merah yang tertinggi terdapat pada tanaman tanpa perlakuan serta yang terendah pada perlakuan 12,5 g/1 liter air. EkstrakĀ T. diversifolia mampu mengendalikan larva S. exigua yang menunjukkan adanya penurunan serangan yang ditimbulkan larva S. exigua dengan bertambahnya konsentrasi perlakuan.

Megawati, M., Anshary, A., & Lakani, I. (2019). Pengaruh Konsentrasi Ekstrak Kasar Daun Paitan (Tithonia diversifolia)Terhadap Kepadatan Populasi, Intensitas Serangan Spodoptera exigua Hubner (Lepidoptera : Noctuidae) Dan Produksi Bawang Merah. AGROTEKBIS : JURNAL ILMU PERTANIAN (e-Journal), 7(3), 322 - 329. Retrieved from http://jurnal.faperta.untad.ac.id/index.php/agrotekbis/article/view/434
Fulltext