Studi Kualitas Tanah Pada Toposequen Sub Das Poboya, Kota Palu

Article History

Submited : June 21, 2020
Published : October 31, 2016

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mempelajari dan mengevaluasi kriteria tingkat kualitas tanah pada toposekuen Sub DAS Poboya yang didasarkan pada beberapa topografi yang berbeda. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif eksploratif yang pendekatan variabelnya dilakukan melalui survei lapangan dan didukung hasil analisis tanah di laboratorium. Kemudian dilanjutkan dengan mendeskripsikan hasil penelitian dengan melakukan penilaian kualitas tanah metode skoring pada tiap indikator. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tanah di daerah Sub Das Poboya memiliki kualitas tanah dengan kriteria kurang sehat dan sehat. Kualitas tanah dengan kriteria kurang sehat berapa pada daerah puncak dan cekung yang memiliki nilai skoring tertinggi yaitu 2,54 (pada daerah cekung) dan nilai skoring terendah yaitu 2, 36 (pada daerah puncak). Sedangkan kualitas tanah dengan kriteria sehat berada pada daerah lembah dan cembung yang memiliki nilai skoring tertinggi yaitu 3,27 (pada daerah lembah) dan nilai skoring terendah yaitu 3,09 (pada daerah cembung).

Widiastuti, W., Rajamudin, U., & Isrun, I. (2016). Studi Kualitas Tanah Pada Toposequen Sub Das Poboya, Kota Palu. AGROTEKBIS : JURNAL ILMU PERTANIAN (e-Journal), 4(5), 544-552. Retrieved from http://jurnal.faperta.untad.ac.id/index.php/agrotekbis/article/view/57
Fulltext