Identifikasi Karakter Morfologi Dan Anatomi Tanaman Jeruk Lokal (Citrus Sp) Di Desa Karya Agung Dan Karya Abadi Kecamatan Taopa Kabupaten Parigi Moutong
Article History
Submited : June 22, 2020
Published : December 31, 2016
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakter morfologi dan anatomi tanaman jeruk di Desa Karya Agung dan Desa Karya Abadi pengumpulan materi menggunakan metode eksplorasi terhadap morfologi tanaman jeruk di lapangan yaitu Desa Karya Agung dan Desa Karya Abadi Kecamatan Taopa Kabupaten Parigi Moutong serta melakukan pengamatan terhadap anatomi tanaman jeruk di Laboratorium Hama dan Penyakit Tanaman. Penelitian inidilaksanakan pada bulan Oktober hingga November 2015. Total sampel tanaman jeruk yang diamati untuk morfologi dan anatomi adalah 20 sampel yang terdiri dari 10 sampel dari Desa Karya Agung dan 10 sampel dari Desa Karya Abadi serta dianalisis dengan menggunakan analisis kluster dan hasilnya akan terlihat dalam bentuk dendogram. Hasil penelitian menunjukan bahwa berdasarkan hasil dendogram, terdapat kultivar-kultivar tanaman jeruk yang beragam di Kabupaten Parigi Moutong khususnya di Desa Karya Agung dan Desa Karya Abadi, terlihat dari karakter morfologi dan anatomi yang spesifik ditunjukan oleh hasil analisis kluster dengan melihat tingkat keragaman yang besar. Dari sekian keberagaman yang ada diperoleh tiga kelompok aksesi di Desa Karya Agung (KA) yaitu KA01 dan KA09. Tiga kelompok aksesi untuk Desa Karya Abadi (KB) yaitu Aksesi KB09, KB01 dan KB10.