ANALISIS PENDAPATAN USAHATANI BAWANG MERAH VARIETAS LEMBAH PALU DI KECAMATAN PALU UTARA KOTA PALU

Article History

Submited : November 13, 2024
Published : December 9, 2024

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pendapatan usahatani bawang merah varietas Lembah Palu di Kecamatan Palu Utara. Penelitian ini dilaksanakan pada Bulan Januari sampai Februari 2021 di Kecamatan Palu Utara Kota Palu. Pemilihan lokasi ini dilakukan secara sengaja (Purposive Sampling). Populasi penelitian ini adalah seluruh petani yang mengusahakan kegiatan usahatani bawang merah varietas Lembah Palu yang ada di Kecamatan Palu Utara. Responden dalam penelitian ini adalah sebenyak 31 orang. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik Nonprobality yaitu sample jenuh atau sering disebut total sampling. Data yang digunakan adalah data primer dan sekunder. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis pendapatan. Hasil analisis bahwa rata-rata pendapatan yang diterima usahatani bawang merah varietas Lembah Palu per satu kali panen di Kecamatan Palu Utara Kota Palu sebesar Rp. 30.926.224 dengan rata-rata penerimaan sebesar Rp. 43.849.032 dikurangi dengan rata-rata total biaya sebesar Rp.12.922.808. Hal ini berarti penerimaan petani dapat menutupi semua biaya yang dikeluarkan dalam proses produksi usahatani bawang merah varietas Lembah Palu.

Anshar Pasigai, Azwar, dan Sri Anjar Lasmini, 2011. Pengaruh Lengas Tanah terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tiga Varietas Lokal Bawang Merah pada Ketinggian Tempat Berbeda. J. Agroland. 18(1):8–14.

Lola, Rahmadona, Fariyanti, dan Anna, 2013. Analisis Pendapatan Usaha Tani Bawang Merah Di Kabupaten Majalengka. Institute Pertanian Bogor. J. Agrise. XV (2). Edisi Mei. 2015. ISSN: 1412-1425.

Margono, 2010. Metodologi Penelitian Pendidikan. Rineka Cipta : Jakarta.

Mandru, 2018. Analisi Pendapatan Petani Bawang Merah di Desa Lanta Kecamatan Lambu Kabupaten Bima. J. Agribisnis Fakultas Pertanian Universitas Muhanmadiyah Makassar. 15 (2): 105-113.

Masithoh, Bunga Prahara, dan Siti, 2013. Analisis Efesisensi Penggunaan Faktor-Faktor Produksi Usaha Tani Kubis. Universitas Juanda Bogor. J. Pertanian. 4 (2): 100–108.

Miriam, Sulaeman, 2015. Analisis Produksi dan Pendapatan Usaha Tani Bawang Merah Lokal Palu di Desa Wombo Kalonggo Kecamatan Tanantovea Kabupaten Donggala. e-J. Agrotekbis. 3 (5) : 644-652, Edisi Oktober. 2015. ISSN : 2338-3011.

Nurwulan, 2022. Analisis Pendapatan Usahatani Bawang Merah Varietas Lembah Palu Di Desa Wombo Kalonggo Kecamatan Tanantovea Kabupaten Donggala. e-J. Agrotekbis 10 (1) : 259 – 266. Edisi Februari. 2022. ISSN : 2338-3011.

Pasaribu, Ali M. 2012. Kewirausahaan Berbasis Agribisnis. Penerbit ANDI. Yogyakarta.

Soekartawi, 2002. Ekonomi Pertanian. Universitas Indonesia. Press Jakarta.

Soekartawi, 2005. Agribisnis Teori dan Aplikasinya. PT. Raja Grafindo Persad Jakarta.

Soekartawi, 2006. Analisis Usahatani. Universitas Indonesia, Jakarta.

Sukmadinata, dan Nana Syaodih. 2011. Metode Penelitian. Remaja Rosdakarya: Bandung.

Tuwo, 2011. Pendekatan Ekologi Sosial Ekonomi, Kelembagaan, dan Sarana Wilayah. Brilian Internasional.
Waldi Sadaruddin, 2017. Analisis Pendapatan Usahatani Bawang Merah Di Desa Lenyek Kecamatan Luwuk Utara Kabupaten Banggai. J. AGRINESIA. 2 (1): 373-375. Edisi November. 2017. E-ISSN : 2541 – 2547.
Sarina, S., & Sulaeman, S. (2024). ANALISIS PENDAPATAN USAHATANI BAWANG MERAH VARIETAS LEMBAH PALU DI KECAMATAN PALU UTARA KOTA PALU. AGROTEKBIS : JURNAL ILMU PERTANIAN (e-Journal), 12(6), 1486 - 1493. https://doi.org/10.22487/agrotekbis.v12i6.2381
Fulltext