Pengaruh Lama Perendaman dan Konsentrasi Kalium Nitrat Terhadap Mutu Benih Bawang Merah Varietas Lembah Palu (Allium wakegi Araki)

Article History

Submited : January 11, 2024
Published : February 28, 2024

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh perlakuan lama perendaman, konsentrasi kalium nitrat serta interaksi antara lama perendaman dan konsentrasi kalium nitrat terhadap mutu benih bawang merah Varietas Lembah Palu. Penelitian ini merupakan penelitian ekperimen yang disusun dalam Rancangan Acak Kelompok pola faktorial dengan dua faktor yang dicobakan, yaitu lama perendaman benih dalam larutan kalium nitrat sebanyak tiga taraf, yaitu; 6 jam, 12 jam dan 18 jam; dan konsentrasi kalium nitrat juga terdiri atas tiga taraf, yaitu 0,5%; 1,0% dan 1,5%; sehingga terdapat sembilan kombinasi perlakuan yang tiap kombinasinya diulang tiga kali. Data dianalisis menggunakan analisis keragaman; dan apabila hasil analisis keragaman menunjukkan pengaruh nyata atau sangat nyata, maka dilanjutkan dengan melakukan uji Beda Nyata Jujur guna mengetahui perbedaan nilai rata-rata antara perlakuan yang dicobakan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perendaman benih dalam larutan kalium nitrat selama 12 jam dapat meningkatkan mutu benih bawang merah Varietas Lembah Palu yang ditunjukkan dengan perkecambahan yang lebih cepat (rata-rata 2,5 hari setelah tanam), pembentukan daun yang banyak (rata-rata 9,28 helai daun per tanaman saat 7 HST) serta postur tanaman yang tinggi (berturut-turut rata-rata 9,50 cm dan 23,33 cm per tanaman pada 7 HST dan 14 HST); dan perendaman benih selama 6 jam diperoleh volume akar paling tinggi (rata-rata 1,11 mL per tanaman).  Konsentrasi kalium nitrat pada perendaman 6 jam dan 18 jam kurang efektif meningkatkan mutu benih bawang merah Varietas Lembah Palu. Namun perendaman benih dalam larutan 1,0% kalium nitrat selama 12 jam cenderung memberikan efek lebih baik terhadap perkecambahan dan pertumbuhan bawang merah Varietas Lembah Palu.

Akhiruddin, 2007. Pengaruh Lama Perendaman dan Letak Benih pada Bahagian Tongkol Terhadap Viabilitas Benih Jagung (Zea mays L.). Fakulas Pertanian Universitas Gajah Putih, Takengon. 44.
Faustina., P. Yudono., R. Rabaniyah.2011., Pengaruh Cara Pelepasan Aril dan Konsentrasi KNO3 Terhadap Pematahan Dormansi Benih Pepaya (Carica Papaya L.) Fakultas Pertanian Gadjah Mada, Yogyakarta.
Harsono, N.A., Bayfurqon, F.M. dan Azizah, E., 2021. Pengaruh Periode Simpan dan Konsentrasi Ekstrak Bawang Merah (Allium cepa L.) Terhadap Viabilitas dan Vigor Benih Timun Apel (Cucumis sp.). Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan. 7(5): 14-26.
Kamson, W., 2018. Benih Ortodoks dan Benih Rekalsitran. https://benih-ortodoks-rekalsitra.html. Diakses Juli 2021.
Maemunah, Adrianton, Madauna, I., Yusran dan Mustakim, 2020. Penerapan Teknologi Produksi Benih Bawang Merah Varietas Lembah Palu pada kelompok Tani Bawang di Desa Simoro. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Mosintuvu. 1(1): 17-22.
Rori, H.F., Rampe, H.L. dan Rumondor, M., 2018. Uji Viabilitas dan Vigor Biji Sirsak (Annona muricata L.) Setelah Aplikasi Kalium Nitrat. Jurnal Ilmiah Sains. 18(2): 80-84.
Silomba, D.A., 2006. Pengaruh Lama Perendaman dan Pemanasan Terhadap Viabilitas Benih Kelapa Sawit (Elaeis guineensis Jaqc.). Institut Pertanian Bogor. Bogor.
Situmorang, E.M. dan Riniarti, M., 2015. Respon Perkecambahan Benih Asam Jawa (Tamarindus indica L.) terhadap Berbagai Konsentrasi Larutan Kalium Nitrat. Jurnal Sylva Lestari. 3(1): 1-8.
Idris, 2017. Pengaruh Berbagai Jenis dan Dosis Pupuk Kandang Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Bawang Merah Varietas Lembah Palu. Jurnal Agrotech. 8(2): 40-49.
Sela,.Sosiawan.N dan Eliyanti., 2018., Pengaruh Kno3 dengan konsentrasi Berbeda Terhadap Perkecambahan Benih Pinang (Areca Catechu L.). Universitas Jambi.
Bukhari, 2013. Pengaruh Konsentrasi KNO3 dan Lama Perendaman Terhadap Viabilitas dan Vigor Benih Pepaya (Carica papaya L.).[Skripsi]. Prodi Agroteknologi, Fakultas Pertanian, Universitas Teuku Umar Meulaboh, Aceh Barat.

Lubis R., Trisda dan Zuyasna, 2018. Invigorasi Benih Tomat Kadaluarsa dengan Ekstrak Bawang Merah pada Berbagai Konsetrasi dan Lama Perendaman. JIM Pertanian. 3(4): 175-184.
Lusiana, 2013. Respon Pertumbuhan Stek Batang Sirih Merah (Piper crocatum) Setelah Direndam Dalam Urin Sapi. Jurnal Protobiont. 2(3): 157-160.
Rahardjo, 2002, Beberapa Cara yang Perlu Dalam Perkecambahan Kopi, Sub.
Pasigai. M.A, Thaha, A.R, Nasir. B, Lasmini. S.A., Maemunah, dan Bahrudin., 2016.,Teknologi Budidaya Bawang Merah Varietas Lembah Palu., Untad Press., Universitas Tadulako., Palu.
Irwan, I., Basri, Z., & Maemunah, M. (2024). Pengaruh Lama Perendaman dan Konsentrasi Kalium Nitrat Terhadap Mutu Benih Bawang Merah Varietas Lembah Palu (Allium wakegi Araki). AGROTEKBIS : JURNAL ILMU PERTANIAN (e-Journal), 12(1), 133 - 141. https://doi.org/10.22487/agrotekbis.v12i1.2044
Fulltext