TOKSISITAS EKSTRAK DAUN MIMBA Azadirachta indica A. Juss TERHADAP DAYA HAMBAT MAKAN DAN MORTALITAS LARVA Crocidolomia binotalis Zeller. (LEPIDOPTERA : PYRALIDAE)

Article History

Submited : June 30, 2021
Published : October 27, 2020

Tujuan penelitian untuk  mengetahui toksisitas ekstrak daun mimba  A.indica terhadap mortalitas larva C. binotalis. manfaat penelitian dapat dijadikan informasi dan bahan penunjang untuk pemanfaatan insektisida botani daun mimba A. indica untuk pengendalian larva C. binotalis. Metode penelitian ini adalah dengan menggunakan metode sanwich / metode celup pakan, tahapan penelitian ini dengan melakukan perbanyakan larva uji C. binotalis (rearing) hingga mendapatkan generasi f2 instar 3, dilanjutkan dengan pembuatan ekstrak daun mimba dengan proses rotari evaporator, kemudian dilanjutkan uji pendahuluan dan Uji lanjut. Penelitian ini dilaksanakan dari bulan September 2017 –  Januari 2018 di laboratorium Hama dan Penyakit Tanaman, Fakultas Pertanian , Universitas Tadulako, Palu, Sulawesi Tengah. Penelitian ini di analisis dengan menggunakan Analisis Probit dengan konsentrasi ektrak daun mimba 0%, 5%, 10%, 20%  dan 40%. Hasil penelitian konsentrasi ekstrak 10% dapat mematikan larva C. binotalis sebesar 58,33% dan dapat mematikan 50% larva C. binotais pada konsentrasi 9,62%, daya hambat makan larva C. binotalis menunjukan bahwa semakin besar konsentrasi yang di aplikasi maka semakin tinggi nilai daya hambat makan larva.

Ardiansyah, Wiryanto, Edwi mahajoeno. 2002.Toksisitas Ekstrak Daun Mimba (Azadirachta indica A. Juss) Terhadap Siput Murbey (Pomacea canaliclarvaa L.) BioSMART Vol. 4, No. 1, April 2002, hal. 29-34

Asmaliyah, Wati H. E. E., Utami S, Mulyadi K, Yudistira dan F. W Sari. 2010. Pengenalan Tumbuhan Penghasil Pestisida Nabati dan Pemanfaatannya Secara Tradisional. Kemenhut. Badan Penelitian dan Pengembangan Kehutanan. Pusat Penelitian dan Pengembangan Produktifitas Hutan.
Crofton KM. 2008. Bahan kimia pengganggu tiroid: mekanisme dan campuran. Jurnal Internasional Andrologi 31(2): 209-223.

Hoesain, M. 2001. Aktivotas biologis ekstrek Aglaia odorata Lour terhadap larva Crocidolomia binotalis Zeller. Ringkasan disertasi. Program Pasca Sarjana. Univ. Airlangga. Surabaya. 40. Hlm

Khanna, A. 1992. Bioteknologi dan Pengembangan Senyawa Mimba komersial. Monitor No. 13. December 1992. p.12
Oka I. N. 2005. Pengendalian Hama Terpadu dan Implementasinya di Indonesia. Gajah Mada University Press.

Rukmana R. 1994. Kubis. Yogyakarta : Kanisius
Sastroutomo, S.S. 1982. Pestisida, Dasar-dasar Dan Dampak Penggunaannya. Jakarta: Penerbit PT.Gramedia Pustaka Utama

Sudarmo S. 1992. Pestisida Untuk Tanaman. Yogyakarta. Penerbit Kanisius.

Uhan, T.S. dan Sulastrini, I. 2008. Efektivitas Aplikasi Kombinasi Steinernema carpocapsae dan Biopestisida Bacillusthuringiensis terhadap Mortalitas Crocidolomiapavonana F. pada Tanaman Kubis di Rumah Kaca. J. Hort. 18(1):38-45

Yudiarti. 2010. Cara praktis dan ekonomis mengatasi hama dan penyakit tanaman Pangan dan Hortikultura.Yogyakarta 55283. Graha Ilmu.
Misnanto, M., Pasaru, F., & Toana, M. H. (2020). TOKSISITAS EKSTRAK DAUN MIMBA Azadirachta indica A. Juss TERHADAP DAYA HAMBAT MAKAN DAN MORTALITAS LARVA Crocidolomia binotalis Zeller. (LEPIDOPTERA : PYRALIDAE). AGROTEKBIS : JURNAL ILMU PERTANIAN (e-Journal), 8(5), 1117 -. Retrieved from http://jurnal.faperta.untad.ac.id/index.php/agrotekbis/article/view/853
Fulltext