PERENCANAAN PRODUKSI DENGAN MENGGUNAKAN METODE PERAMALAN UNTUK MENENTUKAN TOTAL PERMINTAAN KERIPIK PADA KERIPIK PISANG AZIZAH DI MAMBORO KECAMATAN PALU UTARA
Article History
Submited : July 28, 2023
Published : August 21, 2023
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektifitas hasil peramalan dengan metode Double Moving Average dan Double Eksponensial Smothing serta untuk memberikan gambaran perencanaan produksi dalam memenuhi permintaan keripik pada keripik pisang Azizah untuk 6 bulan kedepan. Penentuan responden dalam penelitian ini dilakukan dengan sengaja (Purposive) terhadap UKM Kripik Pisang Azizah, untuk mengetahui informasi tentang perencanaan produksi keripik pisang dilakukan dengan mewawancarai secara langsung pemilik UKM dengan pertimbangan bahwa responden mengetahui seluk – beluk dan bagaimana usaha tersebut dijalankan. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Double Moving Average dan Double Eksponensial Smothing. Hasil metode peramalan yang dapat digunakan pada “Usaha Keripik Pisang Azizah” dalam menentukan peramalan permintaan konsumen serta memiliki tingkat kesalahan terendah atau mendekati aktual adalah double moving average 6 bulan dengan nilai Mean Absolute Deviation 10,85 dan Mean Square Error 166,13, dengan hasil ramalan atau perkiraan permintaan konsumen pada periode Januari 2020 sampai Juni 2020 sebesar 198,05 kg/bulan; 193,52 kg/bulan; 191,42 kg/bulan; 182,39 kg/bulan; 181,84 kg/bulan dan 188,90 kg/bulan keripik pisang. Hasil Peramalan permintaan dapat digunakan sebagai perencaan untuk produksi keripik pada periode Januari 2020 sampai Juni 2020, dengan jumlah produksi 198,05 kg/bulan; 193,52 kg/bulan; 191,42 kg/bulan; 182,39 kg/bulan;181,84 kg/bulan dan 188,90 kg/bulan keripik pisang.
Haming, Murdifin dan Mahfud N.2011.Manajemen Produksi Modern Operasi Manufaktur dan Jasa.Bumi Aksara.Jakarta.
Haryanto, Didit., Otik N., Fibra N.2013.Penyusunan Draft Standard Operating Procedure (SOP) Pengolahan Keripik Pisang (Studi Kasus di Salah Satu Industri Rymah Tangga Keripik Pisang Bandar Lampung : Jurnal Teknologi Industri dan Hasil Pertanian Vol. 18.No.12, September 2013: 132-143.
Imbar, Radiant Victor dan Yon Andreas.2012. Aplikasi Peramalan Stok Barang Menggunakan Metode Double Exponential Smoothing.Jurnal Sistem Informasi.Vol.7 No.2, September 2012: 123-141.
Indah, Dewi Rosa dan Rahmadani, Evi.2018.Sistem Forecasting Perencanaan Produksi Dengan Metode Single Eksponensial Smoothing Pada Keripik Singkong Srikandi di Kota Langsang.Jurnal Penelitian Ekonomi Akuntansi (JENSI).Vol.2 No.1, Juni 2018: 10-18
Indiyanto, Rus.2008.Perencanaan dan Pengendalian Produksi. Penerbit Yayasan Humaniaora. Klaten.
Pemerintah Indonesia.2008.Undang – Undang No 20 Tahun 2008 Tentang Usaha Kecil Mikro Dan Menengah.Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 nomor 93.Sekretariat Negara.Jakarta.
Purnomo, Agus.2010. Perencanaan Produksi dan Pengendalian Persedian Bahan Baku Pada Pengrajin Tahu dan Tempe “IM” Cibongo Bandung.Jurnal Logistik Bisnis Politeknik Pos Indonesia. Vol.1 No.1, Mei 2010: 97-117, ISSN : 2086-8561
Sa’diah, Siti Aminatus dan Novi Diana Badrut Tamami.2020. Proyeksi Ekspor Beras Nasional Melalui Gerakan Tiga Kali Lipat Ekspor (Gratieks) Pertanian Indonesia. Jurnal Pamator.Vol.13 No.2, Oktober 2020: 159-169.
Subagyo,Pangestu.2013.Forecasting Konsep dan Aplikasi.BPFE.Yogyakarta.
Usu, Irma.2015.Perencanaan Produksi Keripik Singkong Berdasarkan Permintaan Pasar Menggunakan Metode Peramalan di UD Wahyu Pendawa Lestari.Universitas Gadjah Mada.Yogyakarta.
Widiyarini.2015.Penggunaan Metode Peramalan Dalam Produksi Kayu Untuk Penentuan Total Permintaan (Konsumen).SOSIO-E-KONS, Vol. 8 No. 1 April 2016, Hal. 54-61.
________.2015.Perencanaan Produksi Menggunakan Metode Peramalan Untuk Menentukan Total Permintaan Produk Kayu Albasia Bare Core.Seminar Nasional Cendekiawan,ISSN : 2460-8696 : 53-65.Universitas Indraprasta PGRI.Jakarta.
Yusuf, Hendra Andrianto, Ismail Djakaria dan Resmawan.2020. Penerapan Metode Double Moving Average untuk Meramalkan Hasil Produksi Tanaman Padi di Provinsi Gorontalo.Jurnal Matematika dan Aplikasi.Vol.9, No.2 : September 2020, Hal. 92-96.